Thursday 24 January 2013

Dapatkan Game Edukasi Fisika Crayon Physics, Gratis


Crayon Physics Deluxe merupakan game edukasi yang berdasarkan pada ilmu fisika, terutama hukum gravitasi. Game ini cukup menantang dan bisa dimainkan oleh anak-anak setingkat SD hingga orang dewasa sekalipun.

game crayon

Sesuai namanya, tampilan game ini sangat sederhana seperti halnya crayon. Dan mungkin karena itu bisa jadi orang dewasa tidak tertarik memainkannya. Akan tetapi, dibalik tampilan sederhananya terdapat tantangan untuk mengasah kemampun berpikir kita. Dari tingkatan mudah hingga level sangat sulit, tergantung analisa kita.

Setiap level pada intinya mempunyai tujuan yang sama. Terdapat satu bola dengan satu bintang di bagian lain di setiap levelnya. Kita ditantang bagaimana caranya agar bola dapat mengenai bintang, dengan cara menggambar alat bantu dengan crayon! Posisi bola dan bintang itu tentu berubah-ubah sesuai level permainan. Kadang di atas kadang di bawah. 

game crayon physic  @ www.duan.web.id


Penasaran ingin mencoba? Silakan kunjungi link ini : http://crayonphysics.com/. Lalu download Sesuai Platform system Anda, apakah itu Windows, Mac ataupun Linux. Saya sendiri mencoba versi Windows. Setelah di install, saya coba jalankan, nanti akan diminta membuat akun di Crayon Physics, cukup isi alamat email, username dan masukkan password yang kita kehendaki. Tentu saja harus tetap terkoneksi dengan internet. Setelah registrasi selesai, Game Crayon Physics sudah dapat kita mainkan.

Catatan: Main game sekedarnya saja. Jangan lupa waktu ya! :)
Share:

0 comments:

Post a Comment